Info Sekolah
Sabtu, 15 Feb 2025
  • Selamat datang di website SMP Negeri 3 Magelang. Temukan berbagai informasi menarik dan kumpulan program kegiatan kami melalui website resmi kami di https://www.smpn3-mgl.sch.id. Selamat berselancar
  • Selamat datang di website SMP Negeri 3 Magelang. Temukan berbagai informasi menarik dan kumpulan program kegiatan kami melalui website resmi kami di https://www.smpn3-mgl.sch.id. Selamat berselancar
28 Juli 2024

Pramuka Blok SMP Negeri 3 Magelang Tahun Pelajaran 2024 – 2025

Minggu, 28 Juli 2024

Semarak Pramuka Blok terselenggara pada hari kamis s.d. jumat, 25 s.d. 26 Juli 2024. Diikuti oleh peserta didik baru SMP Negeri 3 Magelang dibersamai oleh kakak Pembina beserta Dewan Penggalang SMP Negeri 3 Magelang, kian memeriahkan acara Pramuka Blok kali ini. 

Selama kegiatan, peserta diperkenalkan dengan profil Pramuka SMP Negeri 3 Magelang, Etika berpakaian, Prestasi Pramuka SMP Negeri 3 Magelang, dan implentasi Kode Kehormatan seorang Pramuka Penggalang dalam kehidupan sehari – hari. 

Seperti lagu di akhir kegiatan ” Buat apa susah, buat apa susah, susah itu tak ada gunanya” demikianlah sekilas lirik lagunya. bersamaan dengan tujuan lagu tersebut, kegiatan Pramuka Blok kali ini tidak akan membuat susah peserta didik, pasalnya perjalanan Pramuka harus menyenangkan, asyik, dan gembira pungkas Kak Faqih di tengah kesehariannya. Kak Faqih menegaskan merupakan upaya tegas SMP Negeri 3 Magelang, akan terus memberikan pelayanan dan menuntun peserta menjadi insan yang hebat, cerdas dan berbudaya.

Penasaran bagaimana asyiknya Pramuka Blok ? kami rangkum dalam dokumentasi berikut ini :